Tips dan Cara Menghilangkan Kutu Rambut - Memiliki kutu rambut adalah hal yang sangat merepotkan dan menggelikan serta cukup mengganggu sehingga dapat mengganggu penampilan dan sangat tidak baik bagi kesehatan. Banyak orang memiliki kendala tersebut, apalagi jika penduduk yang berada diwilayah desa mayoritas penduduknya pernah memiliki kutu rambut. Rasa gatal dan panas yang tidak tertahan saat kepala anda tersengat matahari secara langsung akan memberikan efek tidak nyaman. Nah untuk terhindar dan mengantisipasi serangan kutu rambut berikut cara menghilangkan kutu rambut secara alami dan cepat:
1. Bersihkan kepala anda dengan menggunakan shampo
Kutu akan berkembangbiak pada kulit kepala anda jika kulit kepala anda dalam kondisi lepek,berminyak, dan kotor. Nah untuk menghilangkan kutu tersebut anda harus rutin selama 2 hari sekali memberihkan rambut anda, ketika menggunakan shampoo diamkan hingga 15 menit. Kemudian sisir rambut anda dengan menggunakan sisir yang rapat atau sempit. Maka kotoran, kutu, dan telur dikepala anda akan terbawa bersa sisir.
2. Gunakan cuka putih
Cuka biasanya digunakan untuk menambah aroma masakan menjadi lezat, namun cuka juga memiliki fungsi antiseptik yang berfungsi untuk membersihkan kepala dari jamur, kotoran dan bakteri. Sehingga cuka cukup ampuh untuk anda gunakan sebagi penghilang kutu.
3.Minyak kelapa
Untuk menjauhkan kulit kepala anda dari kutu, anda dapat menggunakan minyak kepala. Cara yang anda lakukan cukup mudah, oleskan secara merata minyak kelapa yang telah dihangatkan kemudian tutup kepala anda dengan menggunakan handuk. Diamkan hingga pagi. Lakukan cara tersebut hingga 3 hari berturut-turut, dan kutu dan telur pada rambut anda dapat degera bersih.
4. Menghilangkan kutu rambut dengan bawang merah
Cara ini sudah di lakukan secara turun temurun sejak jaman dulu, caranya sangat mudah ambil beberapa siung bawang merah, haluskan terus oleskan pada kulit kepala sampai ujung rambut.
Selain dengan cara di atas ada sat cara lagi untuk menghilangkan kutu rambut dengan cepat yaitu dengan menggunakan obat pembasmi kutu rambut. Cara ini memang sudah tidak alami lagi tapi cara ini cukup efektif untuk menghilangkan kutu rambut yang sangat mengganggu.
Nah, dengan beberapa informasi yang terkait akan membantu anda untuk menjauhkan anda dari serangan kutu nakal yang mengganggu penampilan dan kesehatan kulit kepala anda. semoga cara menghilangkan kutu rambut yang kami berikan dapat berguna untuk anda dapat menjadi jurus jitu mengusir kutu dirambut anda. selamat mencoba. Baca juga tips lainnya seperti Cara Menghilangkan Flek Hitam Di Wajah Secara Alami dan juga Cara Mengobati Batuk Berdahak Secara Alami.