CantikSehat.me - Cara merawat kulit yang baik dan benar - Memiliki kulit yang cantik alami, putih, bersih dan merona adalah harapan setiap orang. Namun harapan hanyalah sebatas harapan karena tidak banyak orang yang tau tentang cara perawatan kulit yang baik dan benar. Lantas seperti apa sih tips perawatan kulit yang baik itu.
Sebenarnya anda tidak perlu melakukan perawatan kulit yang mahal serta berlebihan seperti pemutihan kulit, pengencangan kulit dan lain sebagainya yang bahkan bisa menghabiskan kocek dana hingga ratusan juta rupiah. Perawatan kulit sederhana dapat anda lakukan untuk membuat kulit sehat, putih, dan kencang.
Nah berikut adalah Tips Perawatan Kulit Yang Baik dan Benar :
Perawatan Kulit dari Dalam
- Dua per tiga tubuh kita terdiri dari air. Air sangat dibutuhkan untuk kesehatan dan kekencangan kulit. Pastikan anda minum 8 gelas air setiap hari untuk menjaga kesehatan tubuh termasuk kulit anda.
- Konsumsi vitamin,buah-buahan dan sayur sangat direkomendasikan untuk anda konsumsi setiap hari. Sayur dan buah-buahan merupakan sumber vitamin A, B, C dan E yang baik untuk tubuh anda.
- Penuhi asupan gizi yang seimbang. Termasuk ketika anda diet atau pun sedang berpuasa.
- Olahraga setiap hari minimal 30 menit setiap harinya. Tidak perlu mengikuti klub-klub olaharaga tau pun rutin ke tampat fitness yang memakan biaya mahal. Cukup dengan melakukan peregangan otot seperti jalan-jalan, senam, skipping dan streching yang dapat membuat anda berkeringat. Keringat akan membantu membuang zat racun yang ada dalam tubuh.
- Lakukan perawatan kulit alami seperti pembersihan, penyegaran, pelembaban, lulur dan masker alami secara teratur.
- Usahakan tidak tidur ketika kondisi wajah penuh dengan make up. Lebih baik menggunakan cream malam yang cocok dengan wajah anda.