Cara Alami Menghilangkan Jerawat - Jerawat memang masalah paling umum yang muncul di kulit wajah dan menghalangi para wanita untuk tampil cantik. Tidak ada seorang wanita pun yang rela terganggu oleh jerawat. Tak heran jika ribuan cara tercipta untuk mengatasi masalah itu. Mulai dari teknik tradisional sampai metode modern yang melibatkan bahan kimia dan kecanggihan teknologi. Mayoritaswanita menuntut kesmbuhan jerawat dengan waktu yang cepat sehingga mereka memilih pergi ke dokter tanpa memedulikan segi biaya. Memang benar dalam beberapa kasus jerawat dapat disembuhkan dengan pemakaian obat kimia, namun yang perlu dicermati adalah bahaya efek sampingnya. Padahal tidak ada salahnya memakai cara alami hilangkan jerawat dengan mangga. Mungkin Anda akan bertanya kenapa harus memilih memanfaatkan buah mangga?
Sebenarnya begitu banyak bahan yang disediakan oleh alam yang berfungsi menyembuhkan jerawat. Metode pemanfaatan bahan alami jelas lebih unggul karena tidak menimbulkan dampak negatif pada kesehatan kulit wajah. Orang biasanya lebih mengenal manfaat buah pisang dan pepaya untuk mengatasi jerawat membandel. Dikarenakan dua jenis buah tersebut tumbuh sepanjang tahun. Pisang merupakan sumber zat besi, magnesium, kalium, vitamin A, B dan E sehingga dapat berfungsi mencegah penuaan. Cukup dengan menumbuk pisang hingga halus lalu oleskan ke wajah. Cara ini dapat meremajakan kulit sekaligus mengatasi jerawat. Sedangkan pepaya kaya akan antioksidan dan enzim papain yang dapat membunuh sel-sel kulit mati dan mengangkat kotoran wajah.
Lalu bagaimana cara menghilangkan jerawat dengan mangga? Mangga memiliki efek luar biasa pada kulit karena kaya vitamin A dan antioksidan sehingga berfungsi melawan penuaan kulit. Selain itu mangga juga dapat berfungsi untuk meregenerasi kulit dan mengembalikan elastisitas pada kulit.
1. Mangga efektif mengurangi pori-pori kulit wajah. Selain itu kulit mangga mengandung AHA (Alpha Hydroxyl Acids) yang dapat mengelupaskan kulit mati, sehingga kulit mendapatkan sel baru.
2. Pertama, untuk mengatasi pengelupasan kulit, siapkan kulit mangga yang telah matang. Lalu haluskan kulitnya, tetapi pastikan masih terdapat butiran kasarnya. Gosok-gosokkan pada wajah selama 10 menit.
3. Untuk mengatasi jerawat dengan teknik mengkonsumsi buah mangga. Asupan mangga akan membersihkan pori-pori tersumbat, mencerahkan warna kulit wajah. Kolagennya melestarikan pembuluh darah dan jaringan ikat tubuh.
4. Metode pemanfaatan kulit mangga; pertama kupas buah mangga dan ambil kulitnya.
5. Kulit mangga direbus menggunakan air 2-3 cangkir lalu tambahkan satu sendok perasan jeruk nipis.
6. Biarkan air rebusan mendingin kemudian oleskan formula kulit mangga tersebut pada kulit wajah secara rata, diamkan selama 20 menit dan terakhir bilas menggunakan air. Lakukan perawatan hilangkan jerawat dengan mangga ini secara rutin dan niscaya kulit wajah akan terhindar dari jerawat.
Itulah tips cara menghilangkan jerawat dengan mangga baca juga cara agar kulit tidak cepat keriput.