Tips Mengatasi Mabuk Perjalanan

Tips Mengatasi Mabuk Perjalanan - Bagi kalian yang mempunyai problem dengan ketika sedang berada dalam perjalanan mabuk misalnya, tentu hal tersebut akan sangat menyiksa anda terlebih anda tidak bisa menikmati indahnya sebuah perjalanan yang anda lakukan. Rasa mabuk atau mual tersebut sebenernya bisa di atasi dengan beberapa tips di bawah ini. Nah berikut ini adalah tips yang dapat anda praktekan untuk mengatasi gangguan seperti mabuk dalam perjalanan tersebut.
 

mabuk perjalanan

1. Perhatikan posisi duduk

Untuk mengatasi masalah mabuk pada perjalanan anda perlu mengatur posisi duduk. Untuk anda yang sedang menaiki kapal laut, anda bisa mencoba mengambil posisi duduk yang berada di kabin tengah supaya ketika kapal bergoyang anda selalu merasa nyaman dan tidak pusing. Apabila anda naik kereta api, coba pilih posisi duduk yang berada disamping jendela supaya tetap selalu dapat menikmati udara segar dan juga ambil posisi menghadap atau berpapasan ke arah depan atau searah dengan kereta api. Apabila baik mobil atau pun angkutan umum seperti bus, cobalah memilih kursi yang dekat dengan sopir supaya dapat terhindar dari goncangan yang terlalu banyak ketika perjalanan yang dapat menimbulkan mual dan pusing.

2. Posisi Tubuh Rilex

Anda tidak boleh tegang di perjalanan jikalau anda sudah mengira bahwa anda akan mengalami mabuk saat ada di perjalanan. Tetap rilekskan posisi tubuh dan anda dapat bersandar pada kursi dengan nyaman. Ini dapat menghindarkan anda dari rasa mual karena perut yang terguncang yang berlebihan.

3. Sarapan sebelum perjalanan

Sebelum melakukan sebuah perjalanan ada baiknya anda mengisinya terlebih dahulu. Apabla perut anda dibiarkan kosong, lambung bakal menghasilkan asam yang berlebih dan dapat mengakibatkan anda merasakan mabuk dan mual. Anda juga harus menghindari makanan yang memiliki kandungan lemak tinggi, produk susu, ataupun jus yang sangat asam. Dianjurkan bagi anda untuk mengonsumsi teh hangat ataupun air jahe untuk mengurangi rasa mual dan dapat mencegah mabuk.

4. Tidak boleh Membaca

Membaca ketika di perjalanan dapat membuat anda semakin terasa mual dan pusing. Apabila merasakan jenuh cobalah untuk mencari kegiatan selain membaca seperti misalnya mendengarkan musik, ngobrol ataupun menikmati indahnya pemandangan diluar.

5. Sirkulasi Udara Cukup

Untuk menghindari mabuk saat perjalanan pastikan selalu menghirup udara atau mendapatkan sirkulasi udara cukup. Apabila sirkulasi udara kurang dapat membuat anda terasa sesak dan sulit bernafas sehingga dapat mengakibatkan timbulnya mual dan muntah.

6. Tidur

Tidur dapat membantu menghindari rasa mual yang dapat terjadi saat di perjalanan. Tetapi anda harus memposisikan tubuh dalam keadaan paling rileks. Apabila memungkinkan anda bisa membawa bantal leher ataupun bantal travelling.

Demikian tadi beberapa Tips Mengatasi Mabuk Perjalanan.
Semoga bermanfaat.

Tips Mengatasi Mabuk Perjalanan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: dinabilazahra blog